Maju DPD RI, Andi Ian Rusali Bertekad Raih Suara di Enam Kabupaten

  • Bagikan

MAMUJU, RADARSULBAR.CO.ID –Sebanyak 22 Bakal Calon DPD RI Perwakilan Sulbar, sudah mendaftarkan diri ke KPU Sulbar. Terbaru, KPU Sulbar menerima pendaftaran diri Andi Ian Rusali Masdar, Sabtu 13 Mei 2023.

Sebagai pendatang baru, Ian Rusali mengaku sangat optimis bisa meraih satu kursi di DPD RI, pada Pemilu 2024. Tak hanya menjadikan Polewali Mandar (Polman) sebagai basis suara, Ian Rusali bertekad bisa meraih suara di seluruh kabupaten di Sulbar.

“Kenapa maju DPD, sebenarnya berangkat dari kegelisahan melihat Sulbar. Bukan berarti tidak baik, cuman ada hal yang menurut saya bisa saya lakukan buat masyarakat Sulbar ke depan sebagai bentuk pengabdian saya bagi masyarakat,” kata Ian Rusali, di Kantor KPU Sulbar, Sabtu 13 Mei 2023

Tentu, kata dia, beberapa sektor bakal menjadi fokus dirinya jika terpilih sebagai anggota DPD RI Perwakilan Sulbar. “Kita lihat kultur Sulbar yang memang masyarakatnya kebanyakan di sektor pertanian dan langan. Mudah-mudahan bisa kita membantu masyarakat,” jelasnya.

Dirinya mengaku, tak gentar menghadapi banyak calon lain yang mendaftarkan diri sebagai senator. “Tidak ada yang tidak mungkin. Tinggal bagaimana kita berikhtiar dan bekerja keras. Saya juga yakin satu kursi untuk Andi Ian,” bebernya.

Sekadar diketahui, pendaftaran bakal calon DPD RI dan bakal calon legislatif bakal ditutup pada pukul 23.59 wita, Minggu 14 Mei 2023.

Ketua KPU Sulbar, Rustang pun mengimbau agar para peserta pemilu yang belum mendaftar untuk memanfaatkan sisa waktu yang tersedia. (ajs/jaf)

  • Bagikan