5 Fakta Tersembunyi Prancis Kalahkan Australia

  • Bagikan
Olivier Giroud melakukan tendangan salto pada laga Prancis vs Australia di Piala Dunia 2022, Rabu, 23 November 2022.-Twitter/@equipedefrance-

Namun 27 menit kemudian, Prancis bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dengan gol yang dicetak oleh Adrien Rabiot yang mendapat umpan lambung dari Theo Hernandez. 

Pada menit ke-32, Prancis kembali membobol gawang Australia dengan sepakan Olivier Giroud yang mendapat umpan dari Rabiot.

Adrien Rabiot merayakan gol pada laga Prancis vs Australia di Piala Dunia 2022, Rabu, 23 November 2022.-Twitter/@FIFAWorldCup-

Prancis akhirnya bisa menambah keunggulan pada menit ke-68. Kali ini giliran Kylian Mbappe yang mencatatkan namanya di papan skor.

Lewat serangan dari sisi kanan, Ousmane Dembele melepaskan umpan silang ke kotak penalti

Kylian Mbappe, yang berada di depan gawang, bisa memenangi duel udara dan menanduk masuk bola ke gawang Australia. Skor menjadi 3-1.

Keunggulan Prancis bertambah tiga menit berselang. Giroud mencetak gol keduanya pada menit ke-71.

Kylian Mbappe melakukan tusukan di sisi kiri Australia sebelum mengirimkan umpan ke tengah yang bisa disundul Giroud. Prancis memimpin 4-1.

Kendati demikian ternyata ada fakta menggelegar yang bisa dicermati oleh para penggemar sepak bola yang berada di Indonesia dari laga Prancis vs Australia.

Berikut fakta-fakta menggelegar yang berhasil diungkap berdasarkan situs resmi penyedia statistik untuk sepak bola, yaitu Opta Jean dan Squawka.

  1. Prancis mampu mencetak dua gol sundulan lebih dalam pertandingan Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak final 1998 melawan Brasil.
  2. Adrien Rabiot jadi pemain Prancis pertama yang mencetak gol dan asis kala debut di Piala Dunia setelah Christophe Dugarry ketika melawan Afrika Selatan, Juni 1998 silam.
  3. Prancis kembali ke tren positif usai mengalahkan Australia pasca lima laga terakhir tak pernah menang (empat kali seri dan sekali kalah).
  4. Prancis adalah juara bertahan pertama yang memenangkan debutya di Piala Dunia berikutnya sejak Brasil pada 2006, kala itu tercatat memenangkan laga pertama terbesar yang pernah diraih oleh juara bertahan di Piala Dunia.
  5. Penyerang Australia Craig Goodwin (8:23) mencetak gol tercepat melawan Prancis di Piala Dunia sejak pemain Inggris Bryan Robson pada 1982 (00:27). (fin)
  • Bagikan