Popda Sulbar Diharap Lahirkan Atlet Berprestasi

  • Bagikan
Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar menerima karikatur gambar dirinya main bola yang diserahkan Kadis Pemuda Olahraga Sulbar Muhammad Hamzih saat pembukaan Popda ke VIII di Lapangan Pancasila Pekkabata, Minggu 8 Mei 2022. --arif budianto/radarsulbar--

POLEWALI, RADARSULBAR — Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Sulawesi Barat belangsung di Kabupaten Polewali Mandar, Minggu 8 Mei 2022.

Popda yang mempertandingkan empat cabang olahraga ini diharapkan melahirkan atlet berprestasi yang akan mengharumkan nama Provinsi Sulbar di tingkat nasional.

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar saat membuka Popda ke VIII di Lapangan Pancasila Pekkabata Kecamatan Polewali mengatakan ajang ini merupakan persiapan mengikuti ajang Pra Pekan Olahraga Nasional tingkat pelajar (Pra Popnas) yang akan diselenggarakan di Kalimantan Timur pada September 2022 mendatang.

Kegiatan ini juga dihadiri Wakapolda Sulbar, Brigjen Pol Umar Faroq, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Sulbar Muh Hamzih, Kadispop Polman Andi Parial Patajangi serta perwakilan kontingen dari enam kabupaten di Sulbar.

“Kegiatan ini kita harapkan menjadi awal pembentukan karakter, mental dan kepribadian yang kuat dalam diri para peserta sebagai generasi muda yang memiliki talenta sebagai olahragawan. Kemudian menjadi menjadi atlet berprestasi yang akan mengharumkan nama daerah,” jelas Ali Baal Masdar.

Ia juga berpesan agar para atlet yang datang dari enam kabupaten di Sulbar dapat menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding. Terpenting adalah kebersamaan dalam pelaksanaan Popda Sulbar.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga Sulawesi Barat Muhammad Hamzih melaporkan terkait pelaksanaan Popda Sulbar mengatakan kegiatan ini sebagai ajang seleksi atlet yang dipertandingkan di Pra Popnas 2023 Kalimantan Timur mendatang. Kemudian juga bertujuan mencari bibit unggul atlet untuk tingkat nasional.

Ada empat cabang olahraga yang di pertandingan pada Popda ke VIII Sulbar yakni sepak bola yang dihelat di Stadion HS Mengga Sport Center Polewali, cabang olahraga sepak takrow di Sport Center Polewali dan pencak silat di GOR Sport Center. Sementara cabang bulu tangkis dilaksanakan di lapangan bulu tangkis Hotel Al Iklas Pekkabata.

Para peserta akan memperebutkan hadiah berupa piala tetap Gubernur Sulbar dengan rincian medali 23 emas, 23 perak dan 23 perunggu. Adapun anggaran yang digunakan bersumber dari APBD 2022 Dinas Pemuda Olahraga Sulbar.

Selaku tuan rumah, Polman menargetkan mempertahankan juara umum Popda. Sekertaris Dispop Polman Aco Musaddad menyampaikan jumlah kontingen Polman sebanyak 65 orang terdiri dari atlet 48 orang, pelatih dan official sebanyak 17 orang.

“Polman akan mengikuti empat cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Popda Sulbar ke-VIII ini. Polman menargetkan mempertahankan juara umum Popda yang diraih dua tahun lalu,” terang Aco Musaddad. (arf/mkb)

  • Bagikan