Wakil Ketua DPRD Polman Jemput Aspirasi Warga Riso

  • Bagikan

POLMAN – Wakil Ketua DPRD Polewali Mandar (Polewali Mandar) Amiruddin jemput aspirasi Warga Desa Riso Kecamatan Tapango melalui reses, Sabtu 12 Maret 2022.

Kunjungan kerja Wakil Ketua DPRD Polman Amiruddin dilaksanakan di Dusun I Desa Riso dihadiri Camat Tapango Tasdi, Kepala Desa Riso Onang, anggota DPRD Polman Fraksi PKB Sahabuddin, Ketua PAC PKB Tapango Syamsir, perwakilan Sekretariat DPRD Polman.

Amiruddin menyampaikan, reses ini adalah wadah untuk bersilaturrahim dengan masyarakat. Reses ini hampir sama dengan musrembang bagaimana pada pertemuan ini warga dapat menyampaikan usulan apa yang dibutuhkan masyarakat.

“Pihaknya selalu hadir dalam semua lini, keagaaman, olahraga dan sektor lainnya akan kita kawal,” terang legislator PKB ini.

Kepala Desa Riso Onang menyampaikan, Amiruddin adalah perwakilan dari Dapil V yang sangat sering hadir di tengah masyarakat Riso. Pada saat Desa Riso dilanda bencana alam beberapa waktu lalu beliau datang. Untuk itu, Ia berharap masyarakat menyampaikan aspirasinya dalam kesempatan ini.

Pada akhir Maret akan menjadi perjuangan aspirasi yang akan diputuskan untuk menjadi prioritas pembangunan di 2023 mendatang.

“Bantuan pasca bencana ini sangat dibutuhkan, dan beliau tahu persis kondisi Desa Riso karena turun langsung. Kita berharap melalui kegiatan ini aspirasi masyarakat Desa Riso dapat di perjuangkan,” tandas Kades Desa Riso H. Onang.

Camat Tapango Tasdi menyampaikan, aspirasi masyarakat yang disampaikan pada saat musrembang kecamatan akan mengawal sampai mendapatkan hasil yang diharapkan.

“Masyarakat tidak perlu ragu, beliau saya kenal secara pribadi adalah wakil rakyat yang komitmen dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat,” tutur Tasdi.

Dalam kesempatan tersebut salah seorang masyarakat Tapango menyampaikan bangga dengan kedatangan Wakil Ketua DPRD Polman. Menurutnya Amiruddin ini selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, bahkan saat bencana banjir lalu, pagi-pagi pasca kejadian sekali sudah berada disini.

“Kami berharap penanganan banjir ini dapat dikawal. Saya melihat sudah empat kali dari pihak Balai Wilayah Sungai hadir disini,” terang warga Desa Riso Viktor Tamu.

Warga Desa Riso lainnya Abdul Hafid juga meminta bantuan bibit kakao dan bantuan ternak karena di desa ini banyak pakan ternak namun ternaknya yang masih sangat kurang. (arf/mkb)

  • Bagikan