Malaysia Healthcare Expo Hadir di Makassar, 24 Rumah Sakit Dipamerkan

  • Bagikan
MHExpo 2022. --IST--

MAKASSAR, RADAR SULBAR – Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC) sebagai lembaga terkemuka yang memfasilitasi dan mengembangkan industri perjalanan layanan kesehatan Malaysia, menyelenggarakan Malaysia Healthcare Expo (MHExpo) di kota Makassar.

MHExpo itu kembali gelar setelah sukses di dua kota lain, yakni Jakarta dan Bandung. Pameran ini akan menghadirkan 24 rumah sakit swasta terkemuka dari Malaysia dan juga badan pariwisata yaitu Penang Center of Medical Tourism (P.MED).

Pameran yang akan digelar di Main Atrium, Trans Studio Mall Makassar, pada 7-10 September 2023, juga menawarkan beragam paket dan promosi menarik.

“Kami senang untuk terus menawarkan pilihan yang layak kepada masyarakat Indonesia ketika mencari perawatan medis. Selain pemeriksaan kesehatan umum, perawatan yang paling banyak diminati masyarakat Indonesia adalah layanan spesialis seperti Kanker, Jantung, Tulang, dan Bayi Tabung,” ungkap Farizal B. Jaafar, Acting Chief Executive Officer MHTC.

Menurutnya, MHExpo Makassar hadir sebagai platform komprehensif yang menyediakan paket menarik tidak hanya untuk perawatan tetapi juga berbagai perawatan lainnya.

“MHExpo Makassar bertujuan untuk lebih meningkatkan kepercayaan yang sudah ada melalui pameran layanan kesehatan yang lengkap dan ditujukan untuk masyarakat di Makassar, khususnya bagi mereka yang mencari solusi perawatan kesehatan yang inovatif dan mutakhir di luar negeri,” sebutnya.

Malaysia secara konsisten menjadi pilihan utama bagi pasien Indonesia yang mencari prosedur medis berkualitas tinggi, berteknologi maju, dan Lebih Dekat Lebih Terjangkau yang didorong oleh kemudahan akses terhadap layanan medis/spesialis dan efektivitas biaya, tentunya ini melengkapi pilihan layanan kesehatan lokal mereka.

  • Bagikan