Tabung Gas Subsidi Langka, Zudan Imbau ASN dan Restoran Berhenti Pakai LPG 3 Kg

  • Bagikan
Pekerja menata tabung gas elpiji 3 Kg subsidi di salah satu agen toko sembako, Manggarai, Jakarta, beberapa waktu lalu. --Dok Jawa Pos--

POLEWALI, RADARSULBAR.CO.ID –Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif Fakrulloh mengatakan kelangkaan Gas LPG 3 Kg sepekan terakhir dimungkinkan terdistribusi ke pengguna yang bukan peruntukannya.

Diperkirakan masih ada ASN menggunakan tabung gas elpiji bersubsidi itu, karenanya ia meminta agar kepala OPD mengimbau ASN agar menghentikan penggunaan LPG 3 KG bagi ASN.

“LPG 3 Kg itu bukan haknya para ASN. Yang pakai LPG 3kg itu (ASN,red) berhentilah! biar masyarakat yang memakai.” imbau Zudan pada forum High Level Meeting di Kantor Bupati Polman, Selasa 25 Juli 2023.

Dia juga menegaskan agar OPD terkait bergerak mengawasi cafe dan restoran besar memastikan tidak ada penggunaan LPG 3 Kg.
“Tolong diberi tahu, berhenti,” kata Zudan.

Wakil Bupati Polman Natsir Rahmat mengaku kelangkaan LPG 3 Kg saat ini juga menjadi sorotan di Kabupaten Polman.

“Saya harap ini bisa menjadi perhatian bersama,” pungkasnya. (jaf)

  • Bagikan