Dorong UPT Rano Jadi Sentra Hortikultura di Sulbar

  • Bagikan

MAMUJU, RADARSULBAR — Pemprov Sulbar bersama Pemkab Mamasa bekerjasama mewujudkan Kawasan Hortikultura di Mamasa, tepatnya di UPT Rano Kecamatan Mehalaan.

Untuk itu, PJ Gubernur Sulbar Akmal Malik segera membuat Surat Keputusan menjadikan UPT Rano menjadi Kawasan Hortikultura. Dengan Harapan UPT Rano menjadi sentra hortikultura di Sulbar.

“Tetapkan segera UPT Marano menjadi Sentra Hortikultura, penetapan itu harus ditindaklanjuti dengan ditunjang dengan bantuan tanaman, bibit dan saran pertanian,” ujar Akmal saat berkunjung ke UPt Rano Mamasa, Minggu 21 Agustus 2022.

Dengan adanya Kawasan Hortikultura diharapkan kedepan menjadi penyuplai Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sulbar Muh. Aksan menyebutkan, akses jalan dari Poros Mambi-Mamasa menuju UPT Rano sepanjang 13 Kilometer, dan rencananya akan mengintervensi perbaikan jalan pada 2023.

“Sudah ada enam kilometer masuk pada 2023,” ujar Aksan. (jaf)

  • Bagikan