Inspektorat Sulbar Siap Kawal Program Prioritas Pj Gubernur Bahtiar

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR –Inspektur Pemprov Sulbar M. Natsir siap mengawal program prioritas PJ Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin.

Menurutnya, program Pj Gubernur Sulbar Bahtiar merupakan isu yang dihadapi Sulbar saat ini, dan diharapkan program tersebut menjadi pegangan bagi jajaran Inspektorat dalam menjalankan tugas pemerintahan kedepan.

“Program ini akan menjadi fokus kita bersama, dan kita berharap apa yang menjadi tujuan dalam program ini sesuai yang diharapkan masyarakat, ” kata Natsir.

Adapun program dimaksud adalah mensukseskan tahapan pilkada karena ini agenda nasional. Pj Gubernur akan melakukan pertemuan dengan Forkopimda dan instansi terkait lainnya membahas kesiapan dan tahapan pilkada yang sedang berjalan.

Berikutnya, Penanganan Gizi Buruk, Stunting dan Kemiskinan Ekstrem, Pengandalian Inflasi, Mendorong Investasi, pelayanan publik, mewujudkan Kedaulatan dan Ketahanan Pangan, menjaga Stabilitas Politik, Keamanan dan Ketertiban, Kolaborasi Program Nasional dan Daerah., Bangun Kolaborasi Pemda dan Masyarakat

“Delapan Program Prioritas PJ Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin, merupakan program yang dibutuhkan di Sulawesi Barat, tentunya peran Quality Assurance atau penjaminan mutu Inspektorat akan terus mengawal dan memastikan program tersebut berjalan efektif, efisien dan akuntabel serta patuh terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku” tutup Natsir (*)

  • Bagikan

Exit mobile version