Rakor Disdikbud Sulbar: Tingkatkan Kompetensi Guru dan Lahirkan Siswa Berkualitas

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR –Dalam rangka Hari Pendidikan Nasional, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Pemprov Sulbar, melakukan rapat konsolidasi untuk membahas peningkatan kualitas pendidikan di Sulbar.

Rapat dihadiri PJ Gubernur Sulbar Prof. Zudan Arif Fakrulloh, serta
satuan pendidikan SMA,SMK, SLB se Sulbar, di Lantai III Kantor Gubernur Sulbar Selasa 1 Mei 2024.

Kepala Disdikbud Sulbar Mithhar mengatakan, pertemuan tersebut mendorong kesiapan kompetensi para satuan pendidikan.

“Dengan kompetensi yang bagus maka guru-guru akan bisa mentransfer ilmunya dengan baik kepada siswanya,” ucap Mitthar.

Tentunya dengan harapan para satuan pendidikan di Sulbar dapat menghadirkan peserta didik yang lebih berkualitas.

Hal ini juga menjadi prioritas PJ Gubernur untuk mewujudkan sekolah unggul di Sulbar dan melahirkan alumni-alumni yang hebat.

Sebab itu, saat ini Pemprov telah menjalankan program Beasiswa, termasuk mendesain kurikulum kearifan lokal agar pendidikan di Sulbar melahirkan karakter yang kuat.(jaf)

  • Bagikan

Exit mobile version