MAMUJU, RADAR SULBAR – Sebanyak 239 dari 242 calon komisioner Bawaslu kabupaten se-Sulbar mengikuti tes psikologi, di Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar), Selasa 4 Juli.
Pada tahapan itu, tiga peserta absen mengikuti tes psikologi. Ketiganya kemudian langsung dinyatakan gugur dengan sendirinya dari tahapan seleksi.
Nilai tes psikologi nantinya diakumulasi dengan hasil tes tertulis yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu di Kantor UPT BKN Mamuju.
“Belum pi ada hasilnya karena ini sistemnya CAT. Untuk sesi pertama gabung Kabupaten Majene, Polewali Mandar dan separuh dari Mamasa. Ada tiga orang yang tidak hadir. Sesi pertama satu orang, sesi selanjutnya ada dua orang,” kata Anggota Timsel, Sulfan Sulo, melalui sambungan telepon, Selasa 4 Juli.
Tiga peserta yang tidak hadir itu, kata dia, masing-masing berasar dari Mamasa atas nama Erwin Demmarappa, dari Mamuju Dedi dan satu perwakilan perempuan dari Pasangkayu, Nurliana.
Pihak panitia pelaksana (Panpel) dan tim seleksi (Timsel), kata Sulfan, berusaha untuk menghubungi ketiga peserta namun mereka berhalangan hadir mengikuti tes psikologi itu.
“Iya sudah dihubungi. Dia juga ada kendala untuk mengikuti tes. Kemudian yang satunya lagi dari Kabupaten Pasangkayu yang bersangkutan itu sudah ikut tes lagi karena kemarin sudah dilantik menjadi anggota KPU Pasangkayu,” terangnya.