Hari Ini Ultah, Indra Bekti Jalani Operasi Akibat Pendarahan di Otak

  • Bagikan
Indra Bekti menjalani tindakan operasi di RS Abdi Waluyo Jakarta usai tak sadarkan diri tadi pagi mengalami pendarahan di otak. (istimewa)

JAKARTA, RADAR SULBAR – Indra Bekti mengalami pendarahan di otak diduga akibat penyumbatan.

Dia pun jatuh pingsan tadi pagi saat tengah melakukan siaran radio hingga harus dilarikan ke RS Abdi Waluyo Jakarta.

“Iya betul, Mas. Tadi jam 09.00-an sampai rumah sakit,” ujar Roy, manajer Indra Bekti kepada JawaPos.com Rabu (28/12).

Roy menuturkan, Indra Bekti kini sedang menjalani tindakan operasi di rumah sakit. Dia sendiri tidak tahu berapa lama tindakan operasi akan selesai.

“Tindakan operasinya berapa lama saya kurang tahu. Nanti saya update ya sekitar jam 4-an (sore),” tuturnya lebih lebih lanjut.

Roy dan keluarga Indra Bekti sebenarnya cukup terkejut lelaki yang berulang tahun pada hari ini itu tiba-tiba mengalami pendarahan di otak. Pasalnya, selama ini kondisi kesehatan Inbek– sapaan akrab Indra Bekti– dalam keadaan baik.

“Nggak ada. Dari kemarin sehat-sehat semua. Saya tanyakan ke orang-orang yang sempat ketemu dia kemarin pada bilang kondisinya sehat, normal,” katanya.

Kabar Indra Bekti dilarikan ke rumah sakit sebelumnya beredar di sejumlah grup wartawan. Dalam foto yang beredar, Inbek terlihat sudah tak sadarkan diri dalam posisi tidur terlentang di atas ranjang rumah sakit. (jpg)

  • Bagikan