MAMUJU, RADAR SULBAR– Hujan deras di wilayah di Kabupaten Mamuju membuat sejumlah titik dilanda banjir, Minggu, 26 Januari 2025.
beberapa kawasan penduduk seperti di Desa Bambu, Kecamatan Mamuju, kebanjiran lantaran sungai meluap.
Tidak hanya merendam kawasan pemukiman, jalan trans Sulawesi juga terendam.Tidak itu saja, sejumlah area di Kota Mamuju, juga tergenang, utamanya ruas jalan. Apalagi hingga pukul 20.30 Wita, hujan tak kunjung redah. Malahan semakin deras. (*)