MAMUJU, RADAR SULBAR –Pemprov Sulbar kembali melakukan uji coba makan bergizi gratis. Kali ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kalukku, Senin 25 November 2024.
PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin menjelaskan, program ini merupakan tindaklanjut atas program prioritas Presiden Prabowo. Bahtiar menjelaskan, program ini akan mulai dijalankan pada 2025.
“Hari ini kita melaksanakan uji dan coba, kalau ada yang kurang kita perbaiki,* ucap Bahtiar.
Pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis sebagai upaya pemerintah lebih siap menjalankan program makan bergizi gratis yang menjadi prioritas Presiden Prabowo Subianto.
Pada kunjungan ini Bahtiar juga mengucapkan selamat hari guru kepada tenaga pendidik di SMA Negeri 1 Kalukku.
Kepala Sekolah SMA 1 Kalukku Rusman Pasang turut mendukung pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis, menurutnya dengan dilaksanakannya uji coba makan kekurangan dan kelemahan dapat dibenahi sebelum diimplementasikan.
“Hari ini uji coba dan akan dilaksanakan mulai 2025 nanti. Kami disini lakukan uji coba 2 kelas atau 70 siswa dulu.
Kamindisini kamincoba 2 kelas 70 orang. Dengan uji coba ini kita bisa mengetahui kelemahan untuk kita perbaiki, termasuk kebutuhan anggarannya,” kita Rusman
Rusman juga mendukung program ini sebab berdampak langsung dalam mengatasi stunting.(*)