ABM-Arwan Kampanye di Sarudu, Yaumil : Tenang Nanda di Pasangkayu Kita Menang

  • Bagikan

PASANGKAYU, RADAR SULBAR — Pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur nomor urut 2 Ali Baal Masdar dan Arwan Aras (ABM-Arwan) melakukan kampanye di kecamatan Sarudu kab.Pasangkayu Jum’at malam (18/10/24). Ratusan warga yang hadir terlihat antusias mengikuti kampanye paslon yang diusung partai Golkar dan Gerindra itu.

Kampanye tersebut dihadiri ketua DPD partai Golkar Pasangkayu yang juga murupakan bupati non aktif Yaumil Ambo Djiwa, ketua tim koalisi pemenangan ABM-Arwan Syahrir Hamdani, komandan operasi Irwan SP.Pababati, sejumlah tim pemenangan ABM-Arwan kab. Pasangkayu yang dikomandoi oleh ketua DPRD Pasangkayu Arfandi Yaumil ADJ, para anggota fraksi DPRD Pasangkayu dari partai Golkar dan Gerindra.

Cawagub nomor 2 Arwan Aras pada kesempatan itu memberikan spirit dan motifasi kepada tim dan masyarakat kecamatan Sarudu.

Arwan menegaskan sebagai calon yang mewakili kaum muda dirinya tentu harus menjaga nama baik, integritas dan tidak membuat kesalahan yang dapat merugikan masyarakat dan pemerintah daerah, karena itu Arwan memastikan jika diberikan amanah memimpin Sulbar akan bekerja dengan baik sesuai dengan harapan masyarakat Sulbar.

Mantan anggota DPR RI itu juga menegaskan bahwa akan memberikan perhatian lebih kepada pemerintah dan masyarakat Pasangkayu jika nantinya diberikan amanah memimpin Sulbar bersama Ali Baal Masdar (ABM).

“banyak hal dapat kami kolaborasikan dengan Pemda Pasangkayu nantinya, salah satu yang dapat kami lakukan yakni dengan memberikan bantun keuangan khusus (BKK) kepada Pemda Pasangkayu, jalan dan jambatan yang menjadi kewenagan provinsi tentu akan kami benahi dan kerjakan. Bantuan bibit dan pupuk juga akan menjadi prioritas kami bersma pak ABM.”terangnya.

Ditempat yang sama, Bupati non aktif Yaumil Ambo Djiwa mengajak masyarakat untuk berpartisipasi pada Pilkada serentak 27 November tahun 2024 ini dengan datang ke TPS dan menyalurkan hak suaranya.

Ketua DPD Golkar Pasangkayu itu juga menyerukan agar masyarakat mendukung dan memilih pasangan nomor urut 2 Ali Baal Masdar dan Arwan Aras (ABM-Arwan). Menurutnya pasangan ini adalah pasangan yang ideal sebab di usung oleh partai pemenang pemilu milik presiden terpilih Prabowo Subianto.

“Masyarakat jangan ragu, InshaAllah pasangan ABM-Arwan menang, tenang saja nanda inshaAllah di Pasangkayu kita menang.”kata Yaumil.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version