Danlanal Mamuju Dukung Upaya PPMI Promosikan Wisata Pesisir Sulbar

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR – Komandan Lanal Mamuju Letkol Laut (P) Dedi Adriyatno, menerima audiensi Putra Putri Maritim Indonesia (PPMI) Sulawesi Barat Tahun 2024 bertempat di Mako Lanal Mamuju, Kamis 17 Oktober 2024.

Dalam pertemuan itu,  Danlanal menyampaikan pentingnya peran serta Putera dan Puteri Maritim Sulawesi Barat dalam mempromosikan pariwisata Indonesia khususnya Provinsi Sulawesi Barat. Terlebih lagi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia di kawasan pesisir.

“Selain menjadi pendorong sektor pariwisata, dengan melakukan pengenalan wisata di Sulawesi Barat bahkan tingkat nasional, PPMI juga diharapkan mampu menciptakan ruang untuk menjadi tenaga yang bisa membantu pariwisata di Sulawesi Barat,” ujar Danlanal.

Sementara salah satu perwakilan Putera Maritim Sulawesi Barat 2024, Fariz Parmudya Putra mengatakan, tujuan kunjungan tersebut untuk memberikan ucapan terimakasih kepada Lanal Mamuju yang telah memberikan kepercayaan sebagai perwakilan Sulawesi Barat di ajang pemilihan Putera dan Puteri Maritim 2024 yang akan dilaksanakan di Cilandak marinir pada bulan Januari 2025 mendatang.

“Dan kami sangat berterimakasih juga telah diterima dengan baik oleh pihak Lanal Mamuju,” katanya.

Di ajang ini kata Fariz, akan diperkenalkan provinsi Sulawesi Barat tentang ekosistem dunia laut serta garis pantai yang bersangkutan dengan maritim dan budidaya karang laut.

“Harapan kami dapat membantu program provinsi Sulawesi Barat dalam pengembangan pariwisata dunia laut,”ungkapnya

Adapun perwakilan  Sulawesi Barat tersebut yaitu :

Fariz Parmudya sebagai putra maritim Sulawesi Barat 2024,

Andi M.A Yandini sebagai Puteri Maritim Sulawesi Barat 2024,

Muh firman sebagai runner up putera Maritim Sulawesi Barat 2024,

Reski Amelia sebagai runner up Puteri Maritim Sulawesi Barat 2024.

(jaf)

  • Bagikan

Exit mobile version