MAMUJU, RADAR SULBAR – Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin mengaku bekerja dan berjalan tegak lurus membangun Sulbar. Tanpa kepentingan pribadi maupun politik, fokus menjalankan amanah mendorong kemajuan Sulbar.
Dirjen Politik dan Pemrintahan Umum Kemendagri ini juga terbuka untuk menerima masukan dan kritikan dari tokoh pejuang pembentukan Sulbar. Bagi Bahtiar ditugaskan di Sulbar merupakan amanah sehingga dirinya bekerja dengan ikhlas demi kemajuan Sulbar maupun negara.
Atas dasar itulah Tokoh Pejuang Pembentukan Provinsi Sulbar Prof Basri Hasanuddin mendukung agenda-agenda yang dijalankan Pj Gubernur Bahtiar. Ingin memajukan daerah agar dapat bersaing dengan daerah lain.
“Mimpi-mimpi Pj Bahtiar sudah sangat bagus. Kita masyarakat sulbar harus dukung. Semoga mimpi itu menjadi kenyataan,” kata Prof Basri Hasanuddin.
Dia pun menyampaikan apresiasi atas ruang dialog dalam memeriahkan Hari Jadi Sulbar ke 20 Tahun.
“Semoga kita bisa sama-sama pemerintah membangun kolaboratif termasuk Pemkab. Sumber daya alam kita dimanfaatkan dengan baik. Jadi saya senang sekali dapat pemimpin seperti Pj Bahtiar semoga niatnya bisa dirasakan masyarakat kedepannya,” tambahnya.
Tokoh Pejuang lainnya Rahmat Hasanuddin mengaku saat Pj Bahtiar menerima penugasan sebagai Pj Gubernur, ia menyaksikan sendiri Bahtiar menemui para tokoh pendiri Provinssi Sulbar.
“Kita sempat berdiskusi dengan beliau, saya bilang Sulbar perlu dikembangkan dan pak Pj sanggupi itu,” ucapnya.
Bahkan, dirinya juga berdiskusi beberapa OPD di Pemprov, banyak hal yang perlu dibenahi dan OPD harus sejalan yang dilakukan Pj Gubernur.
“SDM kita dimanfaatkan dengan baik, apalagi ada IKN. Jadi banyak hal bisa kita lakukan dan syukur Pj Gubernur bisa mengedintifikasi semuaa. Saya senang Pj mengerti dan cepat beradaptasi situasi Sulbar,” ujarnya.(*)