Imigrasi Polman Asesmen Pegawai, Siap-Siap Lakukan Mutasi

  • Bagikan

POLMAN, RADAR SULBAR – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar melaksanakan Asesmen Pegawai dalam rangka pemetaan potensi SDM di Kantor Imigrasi Polewali Mandar, Senin 9 September 2024.

Kegiatan asesmen yang telah dilaksanakan juga akan digunakan sebagai bahan pertimbangan Pimpinan Tinggi dalam rangka Mutasi dan Promosi pegawai di lingkungan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar, Adithia P. Barus menyampaikan bahwa kegiatan asesmen ini merupakan bentuk pemetaan potensi dan profiling pegawai Kantor Imigrasi Polewali Mandar.

“Hari ini, kami melaksanakan asesmen bagi pegawai kami, kegiatan ini merupakan bentuk pemetaan potensi dan profiling pegawai dalam rangka menyajikan bahan usulan pertimbangan bagi Pimpinan Tinggi dalam mutasi atau promosi serta transparansi pengembangan karir SDM berdasarkan kinerja dan kualitas maupun kualifikasi yang diperlukan,” tutur Adithia.

Rangkaian kegiatan pada asesmen kali ini mencakup materi mengenai kemampuan Manajerial dan Sosio Kultural, Kemampuan Teknis Keimigrasian, Pembuatan Karya Tulis, Aspek Potensi serta proses Wawancara dan kemampuan komunikasi.

Adithia menambahkan bahwa kegiatan asesmen yang dilaksanakan saat ini, juga untuk menyaring kandidat untuk mengisi Jabatan Manajerial yang akan kosong dikarenakan memasuki masa pensiun.

“Saya berharap bahwa dengan adanya kegiatan asesmen ini, didapatkan kandidat dengan kualifikasi yang kami butuhkan saat ini, yaitu berkenaan dengan salah satu pegawai kami yaitu Kepala Urusan Keuangan yang akan memasuki masa purna tugas,” jelas Adithia.

Adithia menerangkan bahwa tujuan kegiatan ini juga untuk memberikan reward dan kesempatan pengembangan karir kepada pegawai berprestasi atas kinerja nyata dalam membantu meningkatkan citra positif Organisasi.(*)

  • Bagikan