MAMUJU, RADAR SULBAR, –Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 79 di Anjungan Pantai Manakarra Kabupaten Mamuju berjalan lancar.
Pelaksanaan upacara tahun ini merupakan hal istimewa bagi perovinsi Sulawesi Barat. Pertama, pelaksanaan Upacara HUT RI dilaksanakan pertama kalinya di Anjungan Pantai Makanara Kabupaten Mamuju. Kedua Sulbar merupakan provinsi dekat dengan IKN yang baru saja diresmikan.
“Hari ini sangat spesial, ini baru pertama kali dilaksanakan disini, tempatnya lebih luas. Biasanya di kantor gubernur dan tidak melibatkan banyak masyarakat,” kata Bahtiar.
Bahtiar mengatakan Hut Kemerdekaan merupakan kemerdekaan bagi masyarakat, karenanya pelaksnaaan upacara dilaksanakan di tempat yang lebih terbuka dan lebih dekat dengan masyarakat.
“Makanya kita laksanakan di Pantai manakarra. Terima kasih seluruh instansi bersama sama mempersiapkan,” ucap Bahtiar
Lanjut Bahtira menyampaikan rasa syukur atas kemerdekaan yang merupakan hasil perjuangan dari pendahulu. Tugas kedepan adalah melanjutkan dan menjaga mengurus negara, serta memastikan masyarakat sejahtera.
“Terhadap negara yang belia (pahlawan) titipkan harus kita urus dengan benar. Harus kita pastikan tingkat kesejahteraan masyarkat, pekerjaan terbesar kita memerdekana rakyat Sulbar dari kemiskinan, stunting dan ketertinggalan,” ucap Bahtiar.
Untuk itu juga, Bahtiar menegaskan APBD wajib didorong untuk program yang langsung ke masyarakat.
“Wajib hukumnya APBD kita gunakan yang lansung ke masyaakat, tidak lagi pada proyek-proyek yang tidak jelas, hanya untuk membiayai birokrasi, harus langsung ke masyarakt. Apa yang kita kasi langsung ke petani, nelayan. Karena kita mau memastikan masyarakat merdeka dari kemiskinan.
Berlangsungnya upacara, PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin sebagai inspektur upacara dan Ketua DPRD Sulbar Suraidah bertindak sebagai pembaca teks proklamasi. Turut hadir seluruh Forkopimda Sulbar. (jaf)