MAKASSAR, RADAR SULBAR — Sekalipun pernah gugur pada Pemilihan Kepala Daerah Provinsi Gorontalo Tahun 2011, Ramdhan Pomanto atau akrab disapa Danny Pomanto kembali bertarung maju Pemilihan Gubernur SulSel.
Danny gugur di Pilkada Gorontalo karena tidak memenuhi syarat brdasarkan Penetapan KPU , Danny kala itu berpasangan Sofyan Puhi, dinyatakan tidak bisa memenuhi persyaratan jumlah suara partai politik pengusung menjadi 15 persen sebagaimana Keputusan KPU KPU Provinsi Gorontalo tentang Penetapan Pasangan Calon yang Memenuhi Syarat sebagai Peserta Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Provinsi Gorontalo Tahun 2011.
Danny yang tak lolos di Pilgub Gorontalo 2011, kini mencoba lagi untuk maju dalam kontestasi Pemilhan Gubernur (Pilgub) Sulsel 2024. Diketahui, Danny merupakan putra asli Gorontalo yang lahir dan besar di Makassar. (*)