POLEWALI, RADAR SULBAR –Pemerintah Kabupaten Polman mendapatkan persetujuan formasi Penerimaan CPNS dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB). Ini menjadi sinyal bahwa jadwal penerimaan CPNS bakal dilaksanakan tahun ini.
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Polman Mukim Tohir menyampaikan, dari 800 formasi yang diusulkan pemkab Polman untuk CPNS dan PPPK, Kemenpan RB menyetujui 200 formasi untuk CPNS di Polman, Sementara formasi untuk PPPK belum jelas.
“Yang keluar penerimaan seleksi khusus untuk CPNS. Sementara PPPK akan menyusul. Saat ini teman-teman di BKPP sedang melakukan persiapan karena semuanya sudah melalui online,” jelas Mukim Tohir saat dikonfirmasi di kantornya, Selasa 6 Agustus.
Khusus formasi CPNS terdiri tenaga kesehatan 50 formasi dan 150 formasi tenaga tehnis lainnya. Terkait tahapan pelaksanaan akan diumumkan melalui portal resmi BKN RI baik itu tahapan tes dan jadwal ujian.
Sementara Kepala Bidang Pengadaan, Informasi dan Kinerja Pegawai BKPP Polman, Andi Ilham Jaya menambahkan untuk 50 formasi CPNS tenaga kesehatan kebanyakan yang akan diterima dokter dan medis. Sementara 150 tenaga teknis lainnya sesuai usulan berdasarkan analisa jabatan yang telah dilakukan BKPP Polman.
Sedangkan untuk formasi PPPK pihaknya masih menunggu persetujuan dari pusat. Apakah nantinya usulan Pemkab Polman diterima atau jumlahnya hanya sebagaian.
“Kami masih menunggu kuota resmi PPPK dari Kemenpan RI, tergantung nanti apakah usulan kami diterima atau hanya sebagian. Kami akan menunggu apapun keputusannya,” tandas Andi Ilham Jaya. (arf/mkb)