205 Bintara Polri Dilantik di SPN Mekatta, Siap Berikan Pelayanan Prima

  • Bagikan

MAJENE, RADAR SULBAR –Sebanyak 205 Anggota Polri dilantik dan diambil sumpahnya melalui upacara pada penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri secara resmi ditutup melalui Upacara Penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri  Gelombang 1. Tahun 2024 di Lapangan Hitam SPN Mekatta Kecamatan Malunda, Kamis 11 Juli 2024. 

Wakapolda Sulbar Brigjen Pol Rachmat Pamudji, selaku inspektur upacara  melakukan Penanggalan Tanda Siswa, Pemasangan Tanda Pangkat Efektif, Penyerahan Ijazah dan pengalungan medali serta pengambilan sumpah. Hal ini menandai kini 205 anggota polri yang dilantik kini menyandang pangkat brigadir Polisi dua dan Bhayangkara dua polisi.

Rachmat menyampaikan amanah Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri,  mengucapkan selamat kepada para Bintaradan Tamtama Polri. Dengan resminya sebagai anggota Polri maka berbagai tugas kewajiban dan tanggung jawab sebagai Bhayangkara negara. 

“Oleh karena itu saya berharap saudara dapat memberikan dedikasi terbaik kepada institusi Polri masyarakat bangsa dan negara,” kata Wakapolda. 

Disampaikan agar tugas kedepan memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

“Memelihara Kamtibmas, memberikan perlindungan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat serta menegakkan hukum untuk menciptakan rasa aman dan keadilan di tengah-tengah masyarakat,” ungkapnya. (*)

  • Bagikan