Mengisi Ramadhan 1445H/2024, Tarwih di Masjid Baitul Anwar Bisa Menangkan Undian Berangkat Umroh

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR. –Pemerintah Provinsi Sulbar sedang mempersiapkan sejumlah kegiatan dalam mengisi bulan Ramadhan 1445 H/2024 M. Selain Amaliah Ramadhan di Enam Kabupaten, terdapat juga kegiatan di Masjid Baitul Anwar Pemprov Sulbar.

Untuk kegiatan di Masjid Baitul Anwar, salah satu yang sedang di rancang adalah bekerjasama DP Korpri Sulbar mengadakan undian berangkat umroh.

Hal itu dibenarkan Ketua Pengurus Masjid Baitul Anwar Safaruddin Sanusi DM, usai Rapat Bersama di Rujab Sekprov Sulbar, Sabtu malam, 3 Februari 2024.

“Ada beberapa yang kita rancang itu seperti buka puasa bersama, menghadirkan penceramah, dan ada juga item kegiatan lain seperti membagikan kupon bagi setiap yang hadir melaksanakan sholat tarwih di Masjid Baitul Anwar, kupon ini nantinya akan diundi berhadiah berangkat umroh,” ucap Safaruddin yang juga Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pemprov Sulbar.

Menurutnya, melalui kegiatan itu akan mendorong masyarakat melaksanakan sholat tarwih di Masjid Baitul Anwar. Selain itu, lanjut Safaruddin, melalui rapat juga dilakukan evaluasi pengurus Masjid, dan rencana pembenahan Masjid Baitul Anwar. “Beberapa perlu kita benahi, baik SDM pengurus, kesediaan air bersih termasuk kebersihan,” ungkapnya.

Untuk kegiatan Amaliah Ramadhan, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian Statistik Sulbar Mustari Mula menjelaskan, setiap OPD diminta berkolaborasi untuk mendukung jalannya kegiatan yang akan dilaksanakan di enam kabupaten. Rencananya sejumlah kegiatan telah dipersiapkan, seperti perlombaan bahkan terdapat pasar murah ikut meramaikan sekaligus bentuk kehadiran pemerintah mengendalikan inflasi di bulan ramadhan.

“Kegiatan ini juga akan berkolaborasi dengan Pemkab di enam kabupaten,” ungkapnya.

Selain itu, dalam Amaliah Ramadhan juga merencanakan perlombaan untuk seleksi MTQ Korpri di enam kabupaten sebagai langkah awal mempersiapkan Korpri Sulbar mengikuti MTQ Korpri Nasional Tahun 2024. (jaf)

  • Bagikan

Exit mobile version