Penjaringan Calon Ketua Umum Perbakin Mamuju Dimulai

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR – Pengurus Kabupaten (Pengkab) Perbakin Mamuju mulai melakukan penjaringan bakal calon ketua umum masa bakti 2024 – 2028. Untuk kepentingan ini, telah dibentuk panitia penjaringan yang berjumlah tiga
orang.

Nama-nama Panitia Penjaringan antara lain; Nasrun (ketua), Amirullah (sekretaris), dan Muh Sholihin (anggota). Keputusan terkait panitia penjaringan calon ketua umum Pengkab Perbakin Mamuju berdasarkan surat No. 01/Skep/P-MJU/I/2024.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami sebagai panitia penjaringan bakal calon ketua umum Pengkab Perbakin Mamuju. Setelah kami menerima amanah ini, kami langsung bekerja sesuai mekanisme dan aturan organisasi,” kata Nasrun, Senin 29 Januari 2024.

Nasrun menjelaskan tugas inti panitia penjaringan ada lima hal. Yaitu, pertama, mensosialisasikan syarat dan proses pemilihan ketua umum Pengkab Perbakin Mamuju. Kedua, mengirimkan formulir pengusulan calon ketua umum dalam
format dan prosedur penyampaiannya sebagaimana diputuskan oleh rapat panitia penjaring.

Ketiga, menerima pendaftaran bakal calon ketua umum Pengkab Perbakin Mamuju. Keempat, melakukan verifikasi
persyaratan bakal calon ketua umum Pengkab Perbakin Sulawesi Barat. Dan kelima, melaporkan hasil penjaringan bakal calon ketua umum Pengkab Perbakin Mamuju yang memenuhi syarat dalam Muskab.

“Terkait penerimaan pendaftaran, kami membuka pendaftaran mulai Selasa tanggal 30 Januari sampai Rabu 31 Januari 2024. Untuk informasi teknis dan lainnya bisa menghubungi panitia penjaringan melalui Whatsapp 0811 4202 299,” terang Nasrun. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version