MAKASSAR, RADAR SULBAR — Polda Sulawesi Barat dan PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi mengadakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama Pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Pelumas untuk periode tahun 2024, di hotel The Rinra Makassar, pada Senin 8 Januari 2024.
Kepala Biro Logistik Polda Sulbar Kombes Pol Muhammad Budi Ariyanto, mengatakan, Program kerjasama ini adalah kegiatan tahunan yang bertujuan untuk pemenuhan pelayanan berupa BBM dan Pelumas kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia di tahun 2024.
Disampaikan, atas kerjasama tersebut, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi berkomitmen menjaga ketersediaan stok energi nasional dan menempatkan Kepolisian Republik Indonesia sebagai mitra strategis dalam mendukung kebijakan dan pengamanan distribusi energi nasional.
“Agenda ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi serta berdiskusi dalam upaya peningkatan pelayanan Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi dengan Polda Sulawesi Barat,” Ujarnya.
Adapun BBM yang digunakan oleh Polda Sulbar adalah BBM industri, hal tersebut memperlihatkan bahwa untuk kegiatan operasionalnya Polda Sulbar berkomitmen menggunakan BBM non subsidi, sehingga akses BBM subsidi dapat tersalurkan kepada masyarakat yang berhak.
“Dengan kerjasama dan kolaborasi antara Pertamina dan Polda Sulbar diharapkan dapat menghadirkan energi yang mampu menggerakkan pelayanan optimal kepada masyarakat,” Tutup Kombes Pol Muhammad Budi Ariyanto. (jaf)