Ganjarian Spartan Sulbar Optimis Menangkan Ganjar-Mahfud

  • Bagikan

POLEWALI, RADAR SULBAR — Bertepatan peringatan Sumpah pemuda, Ganjarian Spartan Sulawesi Barat optimis pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dapat meraih kemenangan di Provinsi Sulawesi Barat. Sabtu 28 Oktober.

Jelang Pemilihan Presiden 2024, Relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Spartan Sulawesi Barat yang baru saja dilantik oleh Ketua Ganjanrian Pusat Guntur Romli melalui zoom meeting. Ketua Dewan Pembina Ganjarian Sulbar menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan di sekertariat Ganjarian Spartan Sulbar di jalan H. Andi Depu Polman yakni melakukan deklarasi, konsolidasi dan sosialisasikan pasangan Capres dan Cawapres Ganjar dan Mahfud MD.

“Ganjarian Spartan Sulbar diharapkan punya jiwa spartan dalam memenangkan pasangan Ganjar dan Mahfud MD pada Pemilihan Presiden khususnya di Sulbar,” jelas Ketua Dewan Pembina Ganjarian Sulbar Iin Aldrianti Manaba yang juga ketua Ganjarian Spartan Pinisi Sulsel.

Lanjutnya, Sulbar dengan Ketua Umum PDIP punya histori yang kuat, Ibu Megawati saat menjabat Presiden yang menandatangani pembentukan Sulbar sehingga saya optimis pasangan Ganjar-Mahfud ini dapat menang di Sulbar.

Ia juga menyampaikan, di Sulbar sudah ada 200 an relawan Ganjarian Spartan bahkan sudah ada empat Kabupaten yang terbentuk yakni Kabupaten Majene, Mamuju, Polman dan Mamasa yang sudah Pengajuan SK ke pusat.

Pelantikan Relawan Ganjarian Spartan Sulbar ini diikuti oleh puluhan Ganjarian dari berbagai daerah, turut hadir tokoh perempuan Sulbar Hj Laila Nur Djamaluddin yang juga tergabung dalam struktur Ganjarian Spartan Sulbar sebagai Bendahara Umum. (arf/jaf)

  • Bagikan