Kasus Penganiayaan di Sampaga Mamuju Berujung Maut, Polisi Amankan Pelaku

  • Bagikan
Anggota Polsek Sampaga Polresta Mamuju saat melakukan olah TKP. (Dok Humas Polres Mamuju)

MAMUJU, RADAR SULBAR – Pelaku penganiayaan mengakibatkan korban meninggal dunia.

Polsek Sampaga Polresta Mamuju mengamankan barang bukti berupa sebilah badik.

Peristiwa ini terjadi di Dusun Sumpuloloe, Desa Bunde, Kecamatan Sampaga, Kabupaten Mamuju, Kamis (12/10)

Diketahui, pelaku bernama Wandi (30) warga Dusun Bunde Desa Bunde Kecamatan Sampaga. Sementara korban bernama Abdullah, Warga Dusun Sumpuloloe, kecamatan sampaga Mamuju

Dijelaskan, kasus ini berawal dimana pelaku Wandi pergi ke kuburan untuk menemui Korban.

“Pelaku ini awalnya ingin menanyakan kepada korban kenapa kau bakar kuburannya istriku. Namun Korban marah-marah kepada pelaku,” beber Kapolresta Mamuju, Kombes Pol Iskandar (12/10).

Saat itu, lanjut Kapolresta, korban hendak lari kembali ke rumahnya namun dikejar oleh pelaku dan langsung menikam korban sebanyak satu kali.

“Korban mengalami luka tusuk pada bagian punggung kiri dan luka robek pada dahi sebelah kanan,” jelasnya.

Korban sempat dilarikan ke puskesmas untuk mendapatkan pertolongan namun nyawanya tidak dapat diselamatkan. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version