Hari Rabies Sedunia, 1.881 Ekor HPR di Sulbar Divaksin

  • Bagikan

MAMUJU, RADAR SULBAR–Dalam rangkanHri Rabies Sedunia, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) melakukan vaksinasi Hewan Penular Rabies (HPR), dari 7 Oktober hingga Selasa 10 Oktober 2023.

Tercatat 1.881 ekor HPR di Sulawesi Barat mendapatkan vaksinasi rabies gratis. serta disemua Puskeswan yang ada di Sulbar, dengan melibatkan 105 petugas kesehatan hewan terdiri dari dokter hewan dan paramedik.

Kegiatan itu sebagai bentuk partisipasi dalam pemecahan rekor MURI vaksinasi rabies serentak dan massal, yang digagas oleh Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

Jumlah total hewan di Indonesia yang divaksinasi rabies lebih dari 33 ribu ekor, baik itu kucing, anjing maupun HPR lainnya. Vaksinasi rabies serentak dan massal berhasil memecahkan rekor MURI.

Di Sulbar kegiatan tersebut dibuka Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Sulbar Jamil Barambangi. Dalam sambutannya menekankan pentingnya kolaborasi seluruh stakeholder, baik yang menangani peternakan dan kesehatan hewan maupun kesehatan manusia, serta melibatkan masyarakat.

“Pemberantasan rabies perlu upaya bersama antara dinas terkait serta masyarakat umum pemilik hewan guna mewujudkan Sulbar bebas rabies. Ini sejalan dengan tema Hari Rabies Sedunia tahun ini “All for One, One Health for All”, Semua untuk Satu, Satu Kesehatan untuk Semua,”kata Jamil (jaf)

  • Bagikan

Exit mobile version