Penyebab Jantung Berdebar setelah Minum Kopi

  • Bagikan
Ilustrasi minum kopi.

RADARSULBAR.CO.ID – Jantung berdebar atau palpitasi adalah kondisi saat jantung berdetak terlalu cepat atau tidak teratur.

Hal ini bisa terjadi karena berbagai faktor, salah satunya adalah konsumsi kopi. Lalu, apa hubungan antara kopi dan jantung berdebar?

Menurut pendapat ahli, penyebab jantung berdebar setelah minum kopi ini ada hubungannya dengan kandungan zat tertentu pada kopi.

Kopi mengandung kafein, yaitu senyawa alami yang bersifat stimulan.

Kafein dapat memicu sistem saraf pusat sehingga meningkatkan kewaspadaan dan energi.

Namun, kafein juga dapat meningkatkan kadar epinefrin atau adrenalin dalam darah.

Epinefrin adalah hormon yang dilepaskan saat tubuh mengalami stres atau bahaya.

Epinefrin dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah, kontraktilitas jantung, dan denyut jantung.

Hal ini dapat membuat jantung berdebar lebih cepat dan kuat.

Nah, inilah yang menjadi penyebab jantung berdebar setelah minum kopi pad aorang tertentu.

Efek ini biasanya bersifat sementara dan akan hilang setelah beberapa jam.

Namun, efek kafein pada jantung juga tergantung pada dosis, frekuensi, dan toleransi masing-masing individu.

Sebagian orang mungkin tidak merasakan gejala apapun setelah minum kopi, namun sebagian lainnya bisa merasakan jantung berdebar, pusing, gelisah, atau sulit tidur.

Untuk menghindari jantung berdebar akibat kopi, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, antara lain:

Batasi konsumsi kopi maksimal 4 cangkir per hari. Batas aman konsumsi kafein adalah 400 mg per hari.

Hindari minum kopi saat perut kosong atau sebelum tidur.

Kurangi atau hentikan konsumsi alkohol, rokok, dan obat-obatan terlarang yang juga dapat mempengaruhi jantung.

Lakukan teknik relaksasi seperti yoga, meditasi, atau napas dalam untuk menenangkan diri.

Minum air putih untuk mencegah dehidrasi yang juga dapat memicu jantung berdebar.

Periksakan diri ke dokter jika jantung berdebar disertai nyeri dada, sesak napas, keringat dingin, atau penurunan kesadaran. Hal ini bisa menjadi tanda adanya gangguan jantung yang serius.

Jantung berdebar setelah minum kopi bukanlah hal yang jarang terjadi. Namun, jika kondisi ini mengganggu aktivitas atau disertai gejala lain yang mengkhawatirkan, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Sekian penjelasan penyebab jantung berdebar setelah minum kopi. (fin)

  • Bagikan