MAMUJU, RADARSULBAR.CO.ID – Peringati Hari Buruh Internasional atau Mayday tahun 2023, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Sulbar menggelar pertandingan futsal antar perusahaan se-Sulbar, di Lapangan Futsal Galaxy Mamuju, Jumat, 7 April 2023.
Pertandingan futsal ini memperebutkan piala Kementerian Ketenagakerjaan RI. Temanya “Merajut kebersamaan pekerja, perusahaan dan pemerintah di hari yang fitri”.
Peserta yang berpartisipasi sebanyak 12 tim dari perwakilan perusahaan yang ada di Sulbar.
Plt. Kepala Disnaker Sulbar, Andi Farid Amri mengatakan, liga futsal ini bertujuan untuk menjalin dan mempererat silaturahmi antar syarikat pekerja dengan perusahaan dan pihak pemerintahan.
“Liga ini kita laksanakan untuk lebih mempererat lagi tali silaturahmi pemerintahan dengan syarikat pekerja dan perusahaan yang ada di Sulbar,” ujar Farid saat menyampaikan sambutan dihadapan penonton dan pemain liga futsal 2023.
Farid berpesan agar pemain terus menjunjung tinggi sportivitas dan menomor satukan silaturahmi sesama pekerja dengan menghindari ketegangan dan permainan kasar saat bertanding yang bisa merusak silaturahmi ini.
“Junjung tinggi sportivitas, junjung tinggi kebersamaan dan junjung tinggi silaturahmi antara kita bersama di bulan puasa ini. Karena liga ini sifatnya hanya silaturahmi, maka manfaatkan kesempatan ini untuk lebih mempererat pertemanan. Jangan terlalu tegang mainnya,” tambahnya.
Farid berharap dengan adanya liga futsal ini dapat lebih mempererat silaturahmi antara sesama syarikat pekerja, Perusahaan dan pemerintah.
“Saya berharap dengan adanya liga futsal ini, kita semakin kompak dan semakin bersatu demi kemajuan daerah Sulbar yang tercinta,” tutupnya, sekaligus menendang bola kegawang tanda dimulainya pertandingan.
Liga ini dilaksanakan selama tiga hari, sejak tanggal 7 hingga 9 April 2023. Terlihat pemain sangat antusias saat berlaga. Jual beli serangan terus dilakukan pemain untuk mencetak gol. Sesekali permainan keras dilancarkan kedua belah pihak.
Selain itu, antusias penonton juga tidak kalah hebohnya. Masing-masing suporter meneriakkan tim andalannya sehingga membuat suasana pertandingan semakin meriah. menambah kemeriahan liga futsal antar pekerja ini. (ian)