Erick Thohir Resmi Jadi Ketua Umum PSSI Periode 2023-2027

  • Bagikan
Menteri BUMN Erick Thohir.

JAKARTA, RADARSULBAR.CO.ID – Hasil KLB PSSI 2023 membuat Menteri BUMN Erick Thohir resmi terpilih jadi Ketua Umum PSSI Periode 2023-2023.

Diketahui bahwa KLB PSSI telah berlangsung di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis, 16 Februari 2023 sejak pagi WIB.

Erick Thohir terpilih jadi Ketua Umum PSSI usai mendapat 64 suara dari voter (pemilik suara) saat KLB PSSI 2023.

Sedangkan pesaingnya, yakni Ketua DPD RI LaNyalla Mattalitti yang mendapatkan 22 suara saja.

Bahkan dua calon Ketua Umum PSSI lainnya seperti Arif Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mendapat suara dari voter.

Dengan hasil tersebut, Erick Thohir akan melanjutkan tongkat estafet yang sempat diemban oleh Mochamad Iriawan di periode 2019-2023.

Sebelumnya General Manager Analyst of Mediawave, Nadia Shabilla, mengatakan nama Erick Thohir mendominasi perbincangan di media sosial (medsos) sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.

Nadia mengungkapkan berdasarkan hasil pemantauan MediaWave yang merupakan platform monitoring dan analisis media sosial Indonesia, nama Erick didominasi dengan kata kunci seperti ‘kemajuan’, ‘harapan’, ‘dukungan’, dan ‘bersih’.

Berkaitan dengan indikator tersebut, Erick dinilai memberikan harapan terhadap kemajuan sepak bola di Indonesia.

“Erick diyakini dapat membenahi dan membersihkan PSSI menjadi lembaga yang lebih baik,” kata Nadia dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu, 15 Februari 2023.

Selain Erick, ada tiga nama lainnya yang menjadi calon ketua umum PSSI yakni La Nyalla Mattalitti, Doni Setiabudi, dan Arif Putra Wicaksono.

Dari pantauan MediaWave selama satu bulan, mulai 13 Januari hingga 13 Februari 2023, lanjut Nadia, dari 16.299 percakapan tentang kandidat ketua umum PSSI, 73.57 persen di antaranya (11.940) membicarakan Erick.

Kemudian ada nama Ketua DPD RI LaNyalla Matalliti yang mendapat 18.80 persen atau 3.051 percakapan.

Lalu, Doni Setiabudi sebesar 4.29 persen (696), diikuti Arif Putra Wicaksono sebesar 3.19 persen atau sebanyak 518 percakapan. (fin)

  • Bagikan