Unimaju Gelar Global Expo, Gali Potensi UMKM

  • Bagikan
Sejumlah lapak UMKM mengikuti global expo, di depan Kampus Unimaju Jalan Usman Djafar Kelurahan Rimuku, Sabtu 7 Januari 2023.--Rezki Amaliah/Radar Sulbar--

MAMUJU, RADAR SULBAR — Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Manajemen, Universitas Muhammadiyah Mamuju (Unimaju), menggelar global expo, di depan Kampus Unimaju Jalan Usman Djafar Mamuju, Sabtu 7 Januari 2023.

Rektor Unimaju, Muhammad Tahir mengatakan, diera digital Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mesti mengikuti perkembangan zaman dan terus meningkatkan kualitas dan kapasitas.

“UMKM ini terus naik kelas, saat ini pelaku usaha bukan hanya membutuhkan modal finansial, tetapi juga perlu mempelajari teknik pemasaran, pengemasan produk yang sesuai dengan trend pasar,” kata Tahir di Kampus Unimaju, Sabtu 9 Januari 2023.

Ketua Panitia Global Expo, Nur Ikhwan menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya mengangkat potensi UMKM di Mamuju. Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan acara pelantikan pengurus baru HMJ Manajemen Unimaju.

“Kami bekerjasama dengan 16 pelaku UMKM yang ada di Kota Mamuju, dengan segala jenis usaha makanan atau minuman,” ujar Ikhwan.

Ikhwan berharap, kegiatan tersebut bisa membantu pelaku usaha dalam meningkatkan pendapatan, sekaligus memicu potensi ide bisnis dari para pemuda, khususnya mahasiswa Unimaju.

“Sebagai mahasiswa, kami wajib menjawab tantangan menuju Indonesia emas, salah satunya dengan menggali potensi yang dapat dikembangkan menjadi sebuah usaha “tandas Ikhwan. (rzk/jsm)

  • Bagikan