Ukir Catatan Sejarah, Sutinah Mengaku Bangga dan Sampaikan Terima Kasih Kepada Tim Kabupaten Mamuju

  • Bagikan
BAHAGIA. Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi bahagia usai tim sepak bola Mamuju menang di pertandingan sepak bola. --Adhe Junaedi Sholat/Radar Sulbar--

MAMUJU, RADAR SULBAR – Pelaksanaan Porprov IV Sulbar tahun 2022 di Kabupaten Mamuju, terus mendapat apresiasi.

Bukan hanya atas keberhasilan pelaksanaannya yang dinilai melebihi ekspektasi, namun capaian prestasi kontingen Kabupaten Mamuju yang secara bersamaan telah berhasil meraih posisi runner up juga mendapatkan atensi publik.

Ketua Asosiasi PSSI Mamuju, Febrianto Wijaya mengaku, capaian Mamuju sebagai tuan rumah sekaligus peserta dalam gelaran Porprov kali ini cukup luar biasa.

Anggota DPRD Mamuju, itu, menilai, meski masih terdapat kekurangan akibat venue olahraga belum sepenuhnya rampung, namun secara umum pelaksanaan event tersebut telah berjalan dengan baik. Mulai dari teknis pertandingan sampai pada faktor keamanan atlet yang mendapat dukungan penuh jajaran TNI dan Polri.

“Semakin prestisius sebab Mamuju bisa menjadi runner up di Porprov ini, dan cabang olahraga sepak bola yang selalu menjadi perhatian publik, dapat dimenangkan oleh kontingen Mamuju,” kata Febrianto.

Menyikapi hal itu, Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam mendukung terselenggaranya event tersebut.

Ia juga secara khusus memberikan perhatian terhadap keberhasilan kontingen Mamuju yang telah mengukir sejarah dan memenuhi target perolehan medali pada ajang Porprov kali ini yang menempatkan mamuju sebagai peringkat kedua.

Untuk itu, Sutinah mengaku sangat bangga dan berterimakasih kepada seluruh atlet dan official yang telah berjuang untuk mengharumkan nama daerah pada ajang empat tahunan ini.

Ia berharap, prestasi yang diraih tidak lantas membuat seluruh element terkait keolahragaan di mamuju sudah berpuas diri, melainkan harus menjadi penyemangat untuk mendorong capaian tersebut agar dapat semakin meningkat.

“Terima kasih pada para pejuang olahraga dalam kontingen Kabupaten Mamuju, terutama para atlet yang telah sangat luar biasa dan mampu membawa nama baik daerah kita. Saya dan seluruh masyarakat Mamuju bangga dan berterimakasih atas prestasi ini” tutur Sutinah.

Atas hal itu, Sutinah berjanji akan memberikan total bonus Rp 1,5 miliar pada semua atlet yang berprestasi.

Untuk diketahui, dari 25 cabang olahraga yang dipertandingkan, kabupaten mamuju menerjunkan 547 Atlet, dan 141 official.

Dan dari gelaran Porprov yang di buka tanggal 16 dan berakhir 23 desember, mereka berhasil meraih 82 emas, 79 perak dan 119 perunggu, dengan total perolehan 280 medali.

Ditambah 1 medali emas cabang olahraga sepak bola yang dipertandingkan pada moment penutupan Porprov IV Sulbar di stadion manakarra, setelah sebelumnya mamuju berhasil menumbangkan tim sepak bola mamasa dengan skor 2-1. (ajs)

  • Bagikan