Tondok Bakaru Raih Dua Penghargaan

  • Bagikan
IST. Ketua Bumdes pengelola wisata Desa Tondok Bakaru, Andre yang menerima penghargaan di Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Jakarta, 30 Oktober 2022.

MAMASA, RADARSULBAR – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI akhirnya mengumumkan daftar pemenang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 di Gedung Sapta Pesona Jakarta, Minggu malam, 30 Oktober 2022.

Dalam ajang itu Desa Tondok Bakaru Kecamatan Mamasa Kabupaten Mamasa meraih dua penghargaan ADWI 2022. Sebelumnya Desa Tondok Bakaru masuk dalam 50 desa wisata yang dilakukan penilaian oleh Kemenprarekraf RI. Sehingga Rabu 12 Oktober lalu, Menparekraf RI Sandiaga S Uno mengunjungi Desa Tondok Bakaru.

Pada malam anugerah desa wisata Indonesia 2022, akhirnya jerih payah yang dilakukan oleh seluruh elemen mengembankan wisata di Tondok Bakaru membuahkan hasil. Desa Tondok Bakaru berhasil menyabet juara harapan II kategori souvenir dan juara harapan II kategori fashion show.

Penghargaan tersebut diterima Ketua Bumdes sekaligus pengelola wisata Tondok Bakaru, Andre d.

Kategori Souvenir diterima langsung Andre, sebagai Ketua Bumdes atau pengelola Wisata Desa Tondok Bakaru, Digedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI di Jakarta, pada Minggu 30 Oktober 2022.

Usai menerima penghargaan, Andre menyampaikan dengan masuknya Desa Tondok Bakaru 50 besar ADWI, pihaknya berharap banyak desa lain di Bumi Kondosapata ikut berjaya dibidang wisata.

“Kita berharap masuknya Desa Wisata Tondok Bakaru 50 besar ADWI 2022 dan meraih juara harapan dua kategori souvenir akan banyak desa wisata lain dari Bumi Kondosapata berjaya di bidang wisata sesuai potensi masing-masing,” harap Andre.

Kepala Desa Tondok Bakaru, Matheus Daniel Dessaratu, yang menyaksikan secara langsung penyerahan penghargaan tersebut, mengungkapkan bahwa setelah melalui segala rangkaian penilaian, Desa Tondok Bakaru masuk lima besar kategori souvenir.

“Setelah seluruh rangkaian kegiatan ADWI 2022, puji Tuhan desa kita (Tondok Bakaru Red) masuk menjadi terbaik kelima dalam kategori souvenir dan terbaik kedua kategori fashion show,” kata Matheus.

Dikatakan, apa yang didapatkan hari ini merupakan kerja keras seluruh warga Desa Tondok Bakaru dan seluruh mitra yang terlibat.

“Ini semua adalah hasil kerja keras seluruh warga, masyarakat Desa Tondok Bakaru dan dukungun dari mitra dan seluruh warga Kabupaten Mamasa. Semoga ini bisa menjadi berkat bagi kita semua,” ungkapnya. (zul/mkb)

  • Bagikan

Exit mobile version