Infinix Hot 12 Play Hadir dengan Harga Terjangkau, Bonus Baterai Besar dan NFC

  • Bagikan
Perangkat smartphone Infinix Hot 12 Play.-- Foto: Rian Alfianto/Jawa Pos--

RADARSULBAR – Infinix kembali menancapkan tajinya di pasar ponsel dalam negeri dengan rajin merilis lini terbaru. Tercatat, hampir di setiap segmen, Infinix punya unit untuk ditawarkan kepada konsumen mereka yang ingin alternatif merek lain dengan harga yang masuk kantong.

Belum lama ini, di kelas terjangkau misalnya, Infinix merilis seri Hot dengan perangkat Hot 12 Play NFC. Dan, seperti namanya, di kategori Rp 1 jutaan, smartphone dengan fitur NFC memang masih happen. Selain NFC, apa lagi keunggulan Infinix Hot 12 Play, berikut ulasan JawaPos.com selengkapnya.

Desain

Secara desain, Infinix Hot 12 Play mengadopsi bentuk yang umum layaknya smartphone masa kini Infinix kebanyakan. Nggak jelek, look HP ekonomis ramah kantong ini masuk hitungan lumayan bagus menurut kami.

Infinix Hot 12 Play sendiri menampilkan desain standar smartphone kelas menengah bawah. Memang tak ada yang istimewa dalam hal tampilan eksterior atau material bodi. Hal ini bisa dimaklumi karena seri ini memang masuk kategori entry level.

Komponen bodinya terbuat dari plastik polikarbonat dengan garis-garis pada panel belakangnya. Kebetulan, unit yang kami pegang mengusung warna Racing Black dengan kamera dan LED flash terpasang di sisi kiri atas dalam modul persegi panjang membulat.

Selain modul kamera dan area fingerprint scanner fisik di tengah atas, bagian punggung Infinix Hot 12 Play NFC nggak banyak sentuhan lain yang bikin jadi keliatan norak. Area belakang tampak sleek and clean.

Ponsel ini gede, lebar. Dimensinya saja secara keseluruhan ada di angka 170,5 x 77,6 x 8,3 mm. Saat ditimbang, berat ponsel ini ada di angka 195 gram. Kendati begitu, memegang unit ini masih aman, nggak sakit di area tepi.

Pada bagian bingkai, di sisi kanan ada tiga tombol sekaligus yakni tombol volume ‘Up-Down’ dan tombol power. Area sisi kiri ada tray SIM Card dan penyimpanan memori eksternal buat menambah kapasitas penyimpanan. Di atas polos dan di bawah ada grill speaker, port USB Type-C untuk mengisi daya dan jack earphone.
Perangkat smartphone Infinix Hot 12 Play. (Rian Alfianto/JawaPos.com)

That’s it. Simpel. Area layar begitu massif. Super lega. Untuk keperluan visual, ponsel ini hadir dengan layar IPS LCD seluas 6,82 inci. Bagaimana, lebar bukan? Jelas. Layar 6,5 inci lebih itu terbilang sangat besar.

Resolusi layarnya sudah tinggi, ya meskipun mentok di HD+ atau 1.612 x 720 piksel. Namun demikian, layar ponsel Infinix Hot 12 Play ini sudah dilengkapi dengan punch hole, bukan model poni seperti Infinix Hot 11 sebelumnya dan sudah punya refresh rate layar tinggi di angka 90 Hz dengan touch sampling rate 180 Hz.

Secara penggunaan, tidak ditemukan kesan negatif pada aspek layar Infinix Hot 12 Play NFC. Lumayan puas, kendati ya, pada beberapa kasus penggunaan ditemui masalah khas panel layar IPS LCD yakni kurang terang di panas terik Matahari. Bisa dimaklumi.

Sisanya, so far so good. Layarnya lumayan perform. Buat main game enak. Buat yang hobi nonton film streaming di HP, layarnya yang luas dan besar menjanjikan pengalaman yang lebih seru. Interaksi dan feedback layar juga cepat dan halus.

Performa Bonus NFC dan Baterai Besar

Infinix Hot 12 Play ditenagai oleh chipset Unisonic T610 yang dirancang dengan arsitektur 12 nm. Chip ini punya CPU octa-core dengan clock speed 1,8 Ghz dan GPU ARM Mali G52. Dengan chipset baru dan lumayan canggih, untuk sektor performa harusnya nggak ada masalah.

Dengan penyimpanan internal 64 GB dan RAM 4 GB, menjalankan seluruh kegiatan dengan ponsel ini harusnya cukup. Ya walau kami tidak munafik bahwa sebetulnya saat ini untuk keperluan yang lebih banyak, butuh memori dan RAM yang lebih luas. Tapi itu tadi, harga yang menentukan.

RAM ponsel Infinix Hot 12 Play ini bisa ditambah hingga 3 GB dengan virtual RAM, sehingga total RAM yang dapat digunakan sebesar 7 GB. Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan 512 GB dengan microSD card.
Uji benchmark smartphone Infinix Hot 12 Play. (Rian Alfianto/JawaPos.com)

Selain dipakai sehari-hari, Infinix Hot 12 Play NFC juga kami lakukan uji benchmark menggunakan aplikasi benchmark sintetis. Pertama ada AnTuTu Benchmark yang mana pada ponsel ini berhasil mencatatkan skor sebesar 196823. Kemudian benchmark kedua dilakukan menggunakan PC Mark Work 3.0 Performance. Skor yang dicatat menggunakan aplikasi ini berada di angka 8096.

Buat main game, masih aman. Walau untuk urusan grafis, ya pengguna mesti bisa terima kalau ponsel ini hanya bisa menyajikan kualitas seadanya. Kalau ingin yang lebih pro, bisa membeli seri Infinix lain di atasnya.

Di sektor performa cukup. Buat sehari-hari atau segmen pelajar, HP ini pas banget. Yang kami suka di sektor performa adalah baterainya yang badak. Ukurannya 6.000 mAh. Besar bukan.
Uji benchmark smartphone Infinix Hot 12 Play. (Rian Alfianto/JawaPos.com)

Kuat dan tahan lama, begitulah kira-kira kualitas baterai Infinix Hot 12 Play. Bisa tahan digunakan hampir dua hari lebih (penggunaan standar aplikasi medsos dan membuka atau membalas email dan pesan singkat). Kalau stand by, mungkin bisa hampir sepekan.

Kualitas dan daya tahan baterainya juga kami uji menggunakan aplikasi benchmark PC Mark Work 3.0 Battery Life. Aplikasi ini akan menggenjot simulasi penggunaan nonstop tanpa henti sampai baterai habis. Dan hasilnya, skor yang dicatat adalah ponsel ini kuat bertahan digunakan tanpa henti selama 20 jam 47 menit. Benar-benar sangat kuat.

Yang jadi nilai tambah ponsel ini di segmennya adalah hadirnya NFC atau Near Field Communication. Fitur ini makin dibutuhkan saat ini untuk berbagai keperluan pembayaran non-tunai. Buat yang suka naik transportasi umum seperti Transjakarta, KRL atau MRT, HP dengan NFC wajib punya untuk isi ulang kartu uang elektronik. Kalau tidak, dijamin kerepotan.

Kamera

Sementara itu, pada aspek dan fitur fotografi, ponsel Infinix Hot 12 Play memiliki kamera ganda resolusi yang tak jauh beda dengan Infinix Hot 11. Kamera ganda tersebut terdiri kamera utama 13 MP dengan sensor kedalaman kamera 2 MP.

Kamera depan ponsel Infinix Hot 12 Play ini pun berada di lubang layar dengan resolusi 8 MP. Kamera tersebut juga dilengkapi dengan fitur flash LED ganda untuk menunjang foto selfie pengguna ketika cahaya redup atau malam hari. Pastinya fitur flash ini akan memberikan hasil foto yang lebih real dan jelas.
Kamera smartphone Infinix Hot 12 Play. (Rian Alfianto/JawaPos.com)

Bicara hasil, menggunakan kamera Infinix Hot 12 Play sebetulnya asyik. Layarnya yang luas memberikan bidang pandang yang luas juga. Untuk ketajaman juga masih oke. Dengan catatan, kamera digunakan di lingkungan dengan cahaya cukup.

Ada fitur HDR dan AI Cam yang bisa menambah kualitas kamera. Meski hasilnya menurut kami biasa saja, kamera Infinix Hot 12 Play masih oke buat segmen harganya. User Interface atau UI kamera juga mudah dioperasikan. Ingat, jangan gunakan dalam kondisi cahaya minim kalau mau hasil yang lebih baik. Usahakan selalu di lingkungan terang.

Kesimpulan

Perangkat Infinix Hot 12 Play sudah memiliki semuanya. Baterai besar, kuat dan tahan lama, jelas dibutuhkan. Layar lega untuk pandangan yang lebih luas dan puas juga jadi nilai tambah. NFC menjadi nilai tambah sendiri. Dan kalau mau penyimpanan lebih luas, bisa gunakan solusi MicroSD. (jpg)

  • Bagikan

Exit mobile version