MAMASA, RADAR SULBAR –Dinas Kesehatan melakukan fogging di beberapa titik guna mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD).
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2KP), Dinas Kesehatan Kabupaten Mamasa, Into Harahap menyebutkan, enam kasus DBD selama Juli 2022.
Selain itu, pihaknya juga melakukan sosialisasi terkait pencegahan penyebaran DBD. Ia pun meminta masyarakat berperan aktif melakukan pencegahan utamanya menerapkan 3M plus.(r4/mkb/jaf)