Survei BI Mei 2022: Indeks Keyakinan Konsumen Sulbar Meningkat

  • Bagikan
IST

MAMUJU, RADARSULBAR–Berdasarkan hasil Survei Konsumen (SK) Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Sulawesi Barat pada Mei 2022 optimisme konsumen Sulawesi Barat (Sulbar) terhadap kondisi ekonomi meningkat dan tetap berada di level optimis.

Hal ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) bulan Mei 2022 sebesar 122,0, lebih tinggi dibandingkan IKK bulan sebelumnya sebesar 107,7.

Kepala KPw BI Sulbar Hermanto menjelaskan, meningkatnya indeks ini didorong oleh peningkatan kedua indeks pembentuknya, yakni Indeks Kondisi Ekonomi saat ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK). Peningkatan kedua indeks tersebut mengindikasikan bahwa konsumen Sulbar optimis dalam memandang kondisi ekonomi saat ini maupun pada periode mendatang.

“Hal ini juga didukung oleh perbaikan beberapa indikator makro ekonomi lain, seperti tingkat penghasilan, kondisi kegiatan dunia usaha, dan ketersediaan lapangan kerja,”sebut Hermanto, Rabu 15 Juni 2022.

Untuk Indeks Kondisi Ekonomi saat ini (IKE) pada bulan Mei 2022 tercatat sebesar 107,3, atau meningkat dari bulan sebelumnya sebesar 102. Peningkatan indeks ini didorong oleh persepsi masyarakat Sulbar yang tetap kuat terhadap ketersediaan lapangan kerja dan konsumsi kebutuhan barang tahan lama (durable goods).

Kuatnya ketersediaan lapangan kerja juga sejalan dengan hasil liaison KPw BI Provinsi Sulbar yang menyatakan bahwa sebagian pelaku usaha melakukan penambahan tenaga kerja dalam rangka memenuhi kebutuhan perusahaan dan merespon peningkatan permintaan barang atau jasa.

Sementara itu, pengeluaran masyarakat Sulbar dalam mengonsumsi barang tahan lama tetap kuat didukung oleh perbaikan daya beli masyarakat seiring perbaikan kondisi ekonomi, di samping tetap berlanjutnya pemberian insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM).

Sejalan dengan hal di atas, ekspektasi konsumen Sulbar terhadap kondisi ekonomi pada enam bulan mendatang menguat. Hal ini terkonfirmasi dari capaian Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) bulan Mei 2022 sebesar 136,7, meningkat dari bulan sebelumnya sebesar 113,3.

Meningkatnya indeks ini didorong oleh penguatan seluruh komponen indeks pembentuknya, yakni Indeks Penghasilan Konsumen, Ketersediaan Lapangan Kerja, dan Kegiatan Dunia Usaha dalam enam bulan ke depan.

Pada Mei 2022, ekspektasi konsumen terhadap tingkat penghasilan dalam enam bulan kedepan yang tercermin dari Indeks Penghasilan Konsumen tercatat sebesar 147, atau lebih tinggi dibandingkan bulan April 2022 sebesar 134. Hal ini didorong oleh optimisme masyarakat Sulbar terutama kelompok petani kelapa sawit setelah pencabutan larangan ekspor Crude Palm Oil (CPO) per 23 Mei 2022.

“Kondisi ini memberikan sentimen positif terhadap kenaikan harga komoditas kelapa sawit yang berimplikasi pada peningkatan penghasilan konsumen yang berada pada kelompok tersebut,” ungkapnya

Lebih lanjut, kondisi kegiatan dunia usaha dan ketersediaan lapangan kerja dalam enam bulan ke depan juga terpantau meningkat dari bulan sebelumnya.

Faktor naiknya kedua indeks ini terindikasi oleh kondisi ekonomi yang lebih baik, didukung oleh aktivitas sektor perekonomian utama di Sulbar yang membaik, terutama pada sub sektor perkebunan kelapa sawit dan industri pengolahan Crude Palm Oil (CPO) pasca pencabutan larangan ekspor CPO oleh Pemerintah.

Selanjutnya, dalam rangka mendukung percepatan pemulihan ekonomi, KPw BI Sulbar akan terus memperkuat sinergi dan kerjasama dengan Pemerintah Daerah dan stakeholders terkait. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version