Korban Seluncuran Ambruk, Tiga Dioperasi, 1 Pakai Ventilator

  • Bagikan
Salah seorang pasien ambruknya seluncuran di Kenjeran Park Surabaya dijenguk Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. --Humas Pemkot Surabaya--

SURABAYA, RADARSULBAR – Sebanyak 2 korban ambruknya seluncuran air di Water Park Kenjeran Surabaya akan menjalani operasi pada Senin 9 Mei 2022. Satu korban telah dioperasi hari ini, Minggu 8 Mei 2022.

Direktur Utama RS Soetomo Joni Wahyuhadi menyebut, selain 3 orang pasien yang dioperasi, 1 orang pasien kini menggunakan ventilator. ”Ada 3 orang pasien operasi. Satu hari ini (8/5) dan 2 besok. Satu pakai ventilator,” kata Joni di RS Soetomo, Minggu 8 Mei 2022 .

Pasien tersebut menggunakan ventilator karena terdapat gangguan di paru-paru. Dokter juga menemukan gangguan di bagian otak dan wajahnya.

”Tapi dari penilaian kami insya Allah bisa kami lakukan pertolongan,” ujar Joni Wahyuhadi.

Bagaimana dengan 4 pasien lain yang dirawat di RS Soetomo? Awalnya, Joni menyebut ada 8 pasien yang dirawat di rumah sakit tersebut.

”Yang lain nggak perlu operasi. Jadi kami ada 8 pasien yang dirawat. 1 orang sudah pulang,” jelas Joni Wahyuhadi.

Satu orang pasien yang sudah dioperasi adalah MS, 17. Saat diantarkan ke RS Soetomo, MS disebut dalam kondisi nyeri perut dan kesadarannya menurun.

”Hari ini (8/5), yang 17 tahun (yang dioperasi). Besok ada yang anak-anak usia 14 tahun,” terang Joni Wahyuhadi.

Sejauh ini, lanjut dia, kondisi terparah yang dialami adalah trauma yang masih muncul. Sebab rata-rata pasien mengalami ketakutan.

”Pasien rata-rata takut karena jatuh dari ketinggian. Wajahnya tegang semua,” papar Joni Wahyuhadi.

Pihaknya akan memulai perawatan psikis atau psychological healing usai kondisi kesehatan pasien membaik. Kondisi psikis tetap menjadi fokus pihak rumah sakit.

”Begitu stabil (kesehatannya), kami mulai perawatan traumatik,” ujar Joni.

Sebelumnya, seluncuran di Kenjeran Park Surabaya ambruk pada Sabtu (7/5) pukul 13.20 WIB. Akibatnya, 18 orang menjadi korban dan dikabarkan terluka. Mereka dirujuk ke RSUD Soetomo dan RSUD Soewandhie Surabaya. (jpg)

  • Bagikan

Exit mobile version