Seorang Nelayan Dikabarkan Hilang di Perairan Majene

  • Bagikan

MAMUJU – Basarnas Mamuju masih terus melakukan pencarian terhadap seorang nelayan Borahing (44), yang dikabarkan hilang saat melaut di perairan Bababulo, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, sejak Selasa 22 Februari, kemarin.

Kepala Basarnas Mamuju, Muhammad Arif Anwar mengungkapkan, pihaknya menerima laporan dari keluarga korban empat jam setelah korban dinyatakan hilang pada pukul 19.00 wita.

Dari laporan yang diterima, kata dia, korban berangkat menggunakan perahu kayu nelayan untuk mencari ikan. Namun hingga saat ini dilaporkan korban belum kembali.

“Nelayan dan masyarakat setempat telah melakukan upaya pencarian tapi belum membuahkan hasil. Kami pun memberangkatkan tim rescue pada pukul 23.45 wita menggunakan rescue truk personil dan direncanakan membentuk posko di dekat lokasi kejadian,” kata Arif, Rabu 23 Februari.

Arif pun mengimbau, agat tim di lapangan selalu menjalin sinergitas dan koordinasi yang baik dengan instansi maupun organisasi serta masyarakat setempat dan setiap pelaksanaan kegiatan selalu mengutamakan keselamatan dan tetap mengikuti aturan protokol kesehatan.

“Unsur yang terlibat tim rescue, BPBD Majene, Polres Majene, aparat desa, masyarakat dan keluarga korban,” tandasnya. (ajs)

  • Bagikan