Bidik Dua Ribu Customer, Barberbankers Tambah Outlet

  • Bagikan

Khaeruddin: Peluang Ekonomi Kreatif Cukup Besar di Sulbar

MAMUJU–Barbershop Barberbankers kembali menambah outlet. Kehadiran outlet ke tiga yang resmi dibuka Sabtu 12 Februari, diharapkan dapat menambah layanan bagi customer Barberbankers yang semakin tinggi di Mamuju.

”Setelah lima tahun kami rintis Barbershop Barberbankers ini, dua outleh yang kami buka sebelumnya dirasa tidak cukup melayani para pelanggan kami. Karena itu, kami akan terus berupaya meningkatkan kuantitas maupun kualitas layanan,” jelas Wahyudi Hodi saat membawakan sambutan, Sabtu 12 Februari.

Outlet ketiga Barberbankers ini berhadapan Taman Karema Simboro, Mamuju diberi perlakukan khusus. Kalau dua outlet sebelumnya hanya bernama Barberbankers, maka outlet ketiga ini punya nama tersendiri, yaitu Barberbankers Takara, singkatan dari Taman Karena.

”Barberbankers Takara ini punya filosopi sendiri. Takara bisa berarti Taman Karena. Tetapi arti sebenarnya adalah sebuah merek kursi barbershop yang cukup mahal. Harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah,” ungkap Wahyudi.

Menurut Wahyudi, rata-rata customer dilayani dalam perbulannya bisa mencapai 1500 customer. Sehingga dalam meningkatkan layanan dan target perlu memperluas jaringan. Dengan adanya outlet ketiga ini, target kami dalam melayani pelanggan hingga 2000 pelanggan perbulannya.

”Barbeman atau para kapster yang kami pekerjakan sudah cukup terampil. Bahkan, rata-rata Barberman yang sudah dilatih di Jakarta dan Makassar. Kami pernah mendatangkan khusus styles berpengalaman di Mamuju,” terang Wahyudi.

  • Bagikan