FIFGROUP Cabang Mamuju Tanam 200 Pohon

  • Bagikan

MAMUJU–Dia menanam pohon, maka dia jugalah yang menanam harapan. Sebait kata-kata mutiara dari seorang guru dan penulis buku asal Amerika Lucy Larcom sungguh indah dan juga menjadi pengingat bagi kita untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Pohon adalah faktor yang sangat penting dalam kehidupan manusia karena mampu menyediakan apa yang dibutuhkan seperti tempat tinggal, perabotan, mencegah banjir, dan yang paling penting yaitu memproduksi oksigen serta membersihkan udara.

Rata-rata satu pohon dengan crown diameter atau diameter tajuk (lingkar terluar daun) 3-10 meter mampu menghasilkan 1,2 kilogram (kg) oksigen per hari. Sementara setiap orang perlu 0,5 kg oksigen per hari. Jadi, bisa dikatakan satu pohon mampu menunjang kehidupan dua orang atau lebih. Itulah pentingnya mengapa kegiatan tanam pohon patut untuk dijadikan kebiasaan tanpa akhir.

Seperti yang akan dilakukan oleh PT Federal International Finance (FIFGROUP) salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk yang juga bagian dari Astra Financial, Jumat, 21 Januari 2022 mengadakan kegiatan Hijaukan Bumi.

“Tanam 33.000 Pohon Sepanjang 2022 se-Indonesia” sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun FIFGROUP ke-33 secara serentak dengan 10 titik di wilayah Indonesia, di mana pada hari ini, Jumat, 21 Januari 2022 merupakan tahap 1 dengan penanaman 3.300 pohon, atau 10% dari rencana program.

Sedangkan untuk FIFGROUP Cabang Mamuju Menanam 200 pohon. Untuk setiap tahap selanjutnya, FIFGROUP berkolaborasi dengan seluruh titik yang berada pada jangkauan network perusahaan di seluruh Indonesia untuk melaksanakan penanaman pohon sebanyak 33.000 secara bertahap di sepanjang tahun 2022 dengan masing-masing 10 titik, dengan rincian sebagai berikut:

Tahap 2 di bulan Februari sebanyak 4.000 pohon, tahap 3 di bulan Maret sebanyak 3.400 pohon, tahap 4 di bulan April sebanyak 3.300 pohon, tahap 5 di bulan Juni sebanyak 3.300 pohon, tahap 6 di bulan Juli 3.300 pohon, tahap 7 di bulan Agustus sebanyak 3.300 pohon, tahap 8 di bulan September sebanyak 3.300 pohon, tahap 9 di bulan Oktober sebanyak 3.300 pohon, dan tahap 10 di bulan November sebanyak 3.300 pohon, dan dilakukan di daerah-daerah rawan bencana seperti banjir dan tanah longsor.

  • Bagikan

Exit mobile version