Fokuskan Penanganan Pandemi Covid-19

  • Bagikan

MAMASA-Mamasa yang mencatat kabupaten pertama di Sulbar menuntaskan target vaksinasi Covid-19, serta masih terus berupaya hingga 100 persen. Itu tak mudah bagi kabupaten berjuluk Bumi Kondosapata, itu. Selain harus menuntaskan vaksinasi anak dari usia 6 hingga 12 tahun, juga harus menjalankan program penangan stunting.

”Tahun 2022 ini, Dinas Kesehatan Mamasa memprioritas penanganan vakinasi Covid-19 dan stunting. Meskipun dihadapkan penanganan pandemi Covid-19 dan stunting. Namun tentunya tetap akan melaksanakan program rutin lainnya,” jelas Kepala Dinas Kesehatan dr Hajai S Tangga, Kamis 6 Januari, lalu.

Menurut Hajai, program kedepan tentu akan tetap menyukseskan program nasional yakni vaksinasi Covid-19, dan juga laksanakan penanganan stunting di daerahnya. Kami bersyukur penanganan vaksinasi dan sukses mengatasi Covid-19. Begitu pula dengan kasus stunting dapat ditekan. Angka stunting sebelumnya 45 persen, kini turun menjadi 32 persen.

Program memulihan kesehatan lainnya, akan tetap dijalankan seperti, program kesehatan ibu dan anak, imunisasi rutin, penanganan penyakit menular dan tidak menular dan peningkatan kesehatan lingkungan. “Program yang SPM Kesehatan tetap akan kita kerjakan juga,” urai dokter Hajai.

Yang jelas, kata Hajai, tahun ini 2022, jika bicara fokus penanganan kesehatan tentu paling diutamakan vaksinasi dan juga stunting, tanpa meninggalkan program yang lainnya. (mk)

 

  • Bagikan